SEMINAR NASIONAL TAHUNAN TEKNIK MESIN VIII
Semarang, Badan Kerja Sama Teknik Mesin (BKSTM) se-Indonesia setiap tahun menyelenggarakan Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin (SNTTM) serta Musyawarah Badan Kerja Sama Teknik Mesin se-Indonesia. Kegiatan rutin ini sudah terselenggara selama tujuh kali. Untuk kali yang ke delapan, Jurusan Teknik Mesin Universitas Diponegoro dipercaya untuk menyelenggarakan kegiatan tahunan ini.kegiatan Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin merupakan ajang pertemuan para peneliti dan praktisi di bidang teknik mesin dari seluruh Indonesia. Mereka mempresentasikan hasil-hasil penelitian terbaru mereka, berdiskusi dan memperkenalkan perkembangan teknik mesin di Indonesia. Peserta seminar disamping ilmuwan atau akademisi juga ada praktisi teknik mesin. Adapun tema pada seminar ini adalah “Meningkatkan Kontribusi yang lebih nyata jurusan teknik mesin bagi perkembangan industri di Indonesia”.
Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin yang diselenggarakan di Hotel santika premiere Semarang di laksanakan pada tanggal 11 agustus 2009. Acara seminar ini dibuka dengan pembacaan do’a dan dilanjutkan dengan sambutan dari ketua BKSTM Dr. Budhi M. Suyitno, kemudian sambutan dari Prof. Saparudin bin Arifin (UTHM Malaysia), dan sambutan dari Dr.-Ing Ilham A. Habibie (PII). Seminar yang dimulai pukul 07.00 WIB sampai dengan 20.30 WIB terdiri dari Sekitar 184 makalah yang dipublikasikan, 24 diantaranya merupakan hasil karya dosen dan mahasiswa Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara, ITB dan sisanya berasal dari UI, USD, Universitas Riau, UGM, dan beberapa universitas terkemuka lainnya. sehingga panitia membagi acara seminar ini dalam 3 sesi. setiap sesi menggunakan 8 ruangan. Pemakalah diberi waktu total 15 menit dengan komposisi 10 menit presentasi dan 5 menit tanya-jawab.
Pada Seminar Nasional Tahunan TekniK Mesin VIII, Sekitar 15 orang dosen FTMD dosen dan sekitar 12 mahasiswa S2 dan S3 Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD) ITB ikut menghadiri seminar tahunan teknik mesin ini. mereka mempublikasikan beberapa hasil karyanya untuk perkembangan industri di indonesia. ada pun beberapa hasil karya dosen dan mahasiswa Fakultas Teknik Mesin Dan Dirgantara diantaranya :
Pemakalah Judul makalah
Paryana Puspaputra, Indra Nurhadi, dan Yatna Yuwana Martawirja Pengembangan Cetakan Lilin Untuk Pembuatan Master Kedua Pada Produksi Perhiasan
Yatna Yuwana Martawirya, Lindung P. Manik Pemodelan Mesin Bubut Cerdas
Iman Riswandi, Yatna Yuwana Martawirya, Sri Raharno Standard Operating Procedures (Sop) Pada Sistem Informasi Perakitan Kendaraan
Risyandi Adil, Yatna Yuwana Martawirya, Sri Raharno Assembly Operation Sheet (Aos) Berbasis Web
Rachman Setiawan, Lanang Panca Yudha, Agung Wibowo Perancangan, Pembuatan Dan Uji Coba Alat Ukur Sistem Gaya 3-Axis Untuk Kawat Gigi
Zainal Abidin, Jimmy Deswidawansyah Pengembangan Program Simulasi Pengujian Getaran Berbasis Matlab
Ignatius Pulung Nurprasetio dan Wishnu Purwadi Pengembangan Awal Rancang Bangun Pegas Udara Untuk Isolator Getaran
Jooned Hendrarsakti Review Kritis Terhadap Penggunaan Sistem Manajemen Mutu Di Lembaga Pendidikan Teknik Mesin Menghadapi Globalisasi
Bambang Sutjiatmo, Yatna Yuwana Martawirya, Wowo Warsono, Sri Raharno Sistem Penilaian Karya Ilmiah Secara Online: Sipakar
Indrawanto Pengajaran Mekatronika di Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung
Toto indriyanto, Septian Firmansyah dan Hari Muhammad Analisis dinamika terbang wahana tanpa awak ducted fan
Husaini Ardy Kegagalan Boiler Tube Akibat Thermal Fatigue
Dani Ramdani dan Rochim Suratman Pembuatan Produk Dengan Spesifikasi Material Astm A447 Untuk Substitusi Impor Pada Kilang Minyak Up Iv Pertamina Balikpapan
Hariyati P, Rizki Subagio, Lukman Noerochim, Sulistijono Studi Fase Dan Strukturmikro Thermal Barrier Coating Alumina Pada Oksidasi Siklik
Abdurrachim , Dendi Wardani dan ThaddeusY Alat Penghemat Bahan Bakar Gas Pada Kompor Gas Rumah Tangga
Sutrisno, Nugroho Gama Yoga , Halim Abdurrachim Kaji Eksperimental Aplikasi Pipa Kalor Sebagai Heatsink Cpu
C. Meng, S. Chan, I M. Astina dan P. S. Darmanto Study Of An Ejector Refrigeration Cycle Implemented In Automobile Systems
I Made Astina, Ronald J. Purba dan Prihadi S. Darmanto Analisis Termodinamika Sistem Pltgu Modifikasi Dengan Penambahan Siklus Kompresi Uap Dan Siklus Rankine Organik
Djuanda, Aryadi Suwono, Ari Darmawan Pasek, Nathanael P. Tandian Kaji Eksperimantal Pompa Kalor Temperatur Tinggi Sebagai Penghasil Uap Menggunakan Refrigeran R-600a
Zaki Abdussalam, I Made Astina, Prihadi Setyo Darmanto Pengembangan Software dan analisis debit aliran minyak mentah
Phetsaphone Bounyanite, I Made Astina dan Prihadi S Darmanto Study on absorption refrigeration cycle powered source by low temperature heat
Noval Lilansa, Zainal Abidin, dan Djoko Suharto Analisis Kesalahan Fungsi Respon Frekuensi Akibat Penggunaan Jendela Eksponensial Pada Pengujian Getaran Dengan Eksitasi Impak Kasus Domain Waktu Kontinu
Sigit Yoewono, Hendi Riyanto, dan Abdul Lucky Shofi’ul Azmi Application Of Life Cycle Cost Analysis And Topsis Method For Selecting Municipal Solid Waste Treatment Technology And Management For The City Of Bandung
Sri Raharno, Yatna Yuwana M. dan Indra Nurhadi Pengintegrasian Di Antara Installation Drawing, Epl, Ppl, Aos Dan Sop Untuk Produk Rakitan Kendaraan Bermotor
Seminar ditutup dengan pembacaan hasil musyawarah BKSTM oleh Ketua BKSTM dan penyerahan tongkat estafet ke ketua BKSTM baru yang dilanjutkan dengan sambutan dari BKSTM baru. dan untuk tahun berikutnya Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin IX akan dilaksanakan di UNSRI, sriwajaya.-WW-
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Belum ada tanggapan untuk "FAKULTAS TEKNIK MESIN DAN DIRGANTARA Institut Teknologi Bandung"
Post a Comment